Cukup banyak yang mencari informasi soal haji Furoda berapa hari. Memang, haji Furoda telah menjadi solusi bagi siapapun, yang punya kantong tebal tentunya, yang ingin pergi menunaikan ibadah haji tanpa harus ikut antrean panjang seperti Haji Reguler atau Haji Plus. Haji Reguler saja daftar antrenya saat ini sampai belasan bahkan 40 tahun. Sedangkan Haji Plus atau ONH Plus, daftar tunggu di kisaran 5-7 tahun.
Jika kita ikut Haji Plus, daftar tahun 2023; mungkin baru diberangkatkan pada tahun 2028 atau 2030. Lama sekali bukan. Apalagi Haji Reguler. Bisa-bisa sebelum berangkat, kita sudah keburu dipanggil Yang Maha Kuasa. Iya, kan? Lalu, solusinya adalah dengan menjadi Jemaah Haji Furoda.
Nah, di artikel ini saya akan mengulas tentang haji Furoda ini, apa saja persyaratannya, bagaimana cara daftarnya, dan informasi soal haji Furoda berapa hari; apakah ada perbedaan signifikan dengan haji Reguler atau Haji Plus? Yuk kita bahas lebih jauh!
Apa Itu Haji Furoda?
Sebelum membahas tentang haji Furoda berapa hari, bagi yang belum kenal, kita akan bahas sedikit mengenai apa itu haji Furoda. Tapi sebelum itu, baca juga tulisan kami mengenai perbedaan umroh dan haji sebagai informasi tambahan
Jemaah haji Furoda adalah jemaah haji yang berangkat karena mendapat undangan langsung dari pemerintah Kerajaan Arab Saudi. Jemaah Furoda berangkat menggunakan Visa Mujamalah yang resmi dari pemerintah Kerajaan Arab Saudi atau dikeluarkan oleh setiap kedutaan negara tanpa menunggu antrean. Jemaah haji Furoda ini bisa langsung berangkat haji di tahun yang sama saat mendaftar haji. Tanpa mengantongi visa ini, Anda tidak akan bisa melaksanakan ibadah haji.
Fasilitas yang Disediakan oleh Program Haji Furoda
Detail fasilitas yang dapat dinikmati dalam program haji furoda mencakup:
- Akomodasi di Hotel Mekkah (Bintang 5/4)
- Akomodasi di Hotel Madinah (Bintang 5/4)
- Maktab VIP 73/Maktab Khusus Haji Furoda (Dekat Jamarat, tempat pelaksanaan lontar jumrah)
- Visa Haji Furoda (Visa Haji Mujamalah Resmi terdaftar dalam sistem e-Hajj Online Arab Saudi dengan Tasreh/Izin untuk menjalani ibadah haji)
- Muthowif berpengalaman yang mengikuti Sunnah, mendampingi jemaah program Haji Furoda
- Fasilitas Executive Lounge di Bandara Soekarno-Hatta
- Ziarah dan City Tour di Mekkah, Madinah, dan Jeddah
- Penyediaan makanan Menu Indonesia sebanyak 3 kali sehari
- Pemberian Air Zamzam sebanyak 5 liter
- Bagasi seberat 23 kg x 2
- Transportasi Bus ber-AC selama perjalanan
- Pelaksanaan Manasik Haji sesuai dengan ajaran Sunnah
- Tiket Pesawat Saudi Airlines (Langsung, PP)
- Akomodasi di Hotel Mekkah-Madinah dengan konsep quad-sharing (4 orang per kamar)
- Penyediaan tenda ber-AC di Arafah dan Mina
- Layanan Handling di Bandara Indonesia dan Arab Saudi In Out
- Pelaksanaan Manasik Haji sebanyak 3 kali
- Buku Panduan Manasik Haji
- Gratis Tahalul
Semua fasilitas ini dirancang untuk memberikan kenyamanan dan memenuhi kebutuhan jamaah selama perjalanan ibadah haji mereka.
Cara Mendaftar Haji Furoda 2023
Jika Anda ingin mendaftar menjadi jemaah haji Furoda, begini cara daftar haji dari jalur ini:
- Hubungi nomor iklan dari penyedia jasa haji furoda.
- Dapatkan penjelasan menyeluruh mengenai paket keberangkatan haji furoda.
- Terima secara resmi invoice haji furoda dari penyedia jasa setelah Anda menyetujui penjelasan.
- Lakukan pembayaran uang muka sesuai petunjuk dalam faktur.
- Setelah transfer pembayaran uang muka, pengelola akan melanjutkan proses, termasuk pengiriman berkas dokumen yang perlu Anda lengkapi.
- Penyedia jasa haji furoda kemudian akan menyelesaikan pendaftaran melalui notaris resmi, dan tahap berikutnya melibatkan persiapan perlengkapan haji dan hal-hal lainnya.
- Anda melibatkan diri dalam proses penerbitan surat konfirmasi visa sebagai bukti bahwa haji furoda Anda telah disetujui.
- Lakukan pembayaran kepada penyedia jasa haji furoda setelah visa diterbitkan.
- Berangkatlah untuk menjalani ibadah haji sesuai dengan jadwal bersama dengan panitia haji furoda.
Penting untuk memperhatikan agar tidak memilih penyedia jasa haji yang kurang kredibel. Jika Anda sedang mencari travel haji atau umroh yang memiliki reputasi bagus, kami merekomendasikan Alhijaz Indowisata. Alhijaz Indowisata adalah salah satu travel haji plus dan umroh terbaik di Indonesia saat ini dengan jadwal keberangkatan hampir setiap hari, dan telah memiliki ijin haji khusus dan terdaftar di Kementerian Agama RI.
Berapa Biaya Haji Furoda Tahun 2023?
Dengan tidak adanya waktu tunggu untuk keberangkatan, biaya haji Furoda mencapai tiga kali lipat dari biaya haji biasa. Biaya minimum yang diperlukan untuk mengikuti haji furoda adalah sekitar $25.500 atau setara dengan Rp 335 juta, seperti yang tercantum di situs resmi hajifuroda.id. Penting dicatat bahwa biaya ini dapat mengalami perubahan tergantung pada kondisi tertentu, termasuk pengaruh dari fluktuasi keuangan dan inflasi, yang dapat memengaruhi perubahan harga.
Haji Furoda Berapa Hari
Kita masuk ke pembahasan utama kita, yakni haji Furoda berapa hari. Perlu Anda ketahui juga bahwa, untuk program haji reguler, waktu yang diperlukan paling lama, sekitar 40 hari. Sedangkan untuk program haji plus atau ONH Plus, biasanya menghabiskan waktu yang lebih singkat, yakni kira-kira 25 hari.
Nah, untuk program haji furoda berapa hari? Untuk haji Furoda, durasinya lebih singkat lagi, yakni 16-24 hari; dihitung sejak keberangkatan sampai waktu kepulangan jemaah haji. Lebih singkat bukan?
Kesimpulan
Dari ulasan di atas kita sudah mendapatkan gambaran terang soal haji Furoda berapa hari dikerjakan. Ya, berkisar 16-24 hari saja. Tidak sampai satu bulan. Ini sangat cocok untuk Anda yang sibuk; yang tidak bisa meninggalkan pekerjaan terlalu lama. Selain itu, Haji Furoda memberikan kesempatan bagi umat Islam untuk menunaikan ibadah haji tanpa harus menunggu musim haji; tidak perlu ikut antrean hingga bertahun-tahun.
Dengan persiapan yang matang dan pemahaman yang baik tentang tata cara pelaksanaan haji, Anda dapat menjalani pengalaman ibadah yang mendalam dan bermakna. Semoga menjadi haji yang mabrur!
Baca Juga: 7 Aplikasi Belajar Bahasa Inggris Gratis Terbaik yang Wajib Kamu Coba [Update 2023]